Assalaamu'alaikum, Ahlan wa Sahlan bi Hudhurikum...

[Profil] Halimatun Syakdiah



“Impian-impian Besar Memerlukan Energy Besar” itulah kata-kata motivasi untuk berprestasi yang terlontar dari bibir sesosok yang kalem dan bersahaja “Halimatun Syakdiah”. Akhwat (cewek, Red) SKI SMANIWA (SMA Negeri 1 Wonoayu Sidoarjo) yang mampu mengispirasi dan menyemangati temen-temenya untuk memiliki harapan dan impian di tengah problematika yang ada ini, namanya sudah tidak asing ditelinga guru-guru SMANIWA. Bagaimana tidak, kemauan keras untuk berubah menjadi lebih baik dan cita-citanya yang luar biasa itu, mampu menghantarkan ia menjadi juara satu di kelasnya berturut-turut dari kelas 1 SMA hingga semester 5 kelas 3 SMA. Tak hanya itu, gadis berkacamata yang lebih akrab dipanggil “Atun atau Diah” itu, juga pernah mengikuti olimpiade sains biologi tingkat kabupaten, serta pernah membuat buku antalogi cerpen beserta teman-temannya.

Segudang prestasi yang berhasil diraihnya tak menjadikan ia sombong dan berpuas diri. “Impian-impian besar memerlukan energy besar dan orangtua lah yang memiliki peran besar di sana. Energy besar harus kita miliki untuk bisa mewujudkan segala mimpi kita”, ungkap akhwat yang menguasai bahasa Jepang itu. Atun menambahkan bahwa kehidupan selalu di ciptakan dalam dua proses penciptaanya. Pertama penciptaan intelektual. Penciptaan ini di lakukan oleh pikiran dan jiwa, yakni ketika kita membayangkan di kepala kita mengenai apa yang ingin kita wujudkan. Kedua adalah penciptaan fisik yakni ketika kita berusaha mewujudkan apa yang ada di pikiran menjadi kenyataan. Bobot manusia tidak terletak pada besar kecilnya fisik yang dimiliki, melainkan pada seberapa beriman dan berilmu dia. Allah pasti meninggikan derajat orang beriman dan berilmu ( QS. Mujadalah 11 ). Mengenai kecepatan, hal ini terletak dari kesegeraan manusia dalam melakukan kebaikan. Begitulah ukthy halimatun syakdiah berkata dengan penuh optimis. Selamat, semoga terus bisa menginspirasi orang-orang disekitar dan semoga sukses dunia akhirat.

Profil :

Nama : Halimatun Syakdiah
TTL : Magetan, 29 Maret 1994
Sekolah : SMAN 1 Wonoayu Sidoarjo
Kelas : XII IPA 1
Email : jichitose@yahoo.com
FB : Halimatun Syakdiah
Alamat : Desa Ketimang Rt. 02 Rw. 08 Wonoayu Sidoarjo

Aamiin..!! 


Oleh : Mutadi
 

Salam dan Sapa

# Service :

# The Pretender :

Arsip Kegiatan

Sahabat